Aplikasi Peta Jelajah Nusantara Sajikan Informasi Pendukung Mudik

| Detik Tekno ( Ki-ka ) Menteri Perhubungan RI, Budi Karya Sumadi bersama dengan Chief Human Capital Officer XL Axiata, Rudy Afandi ( tengah ) dan Dirjen Hubungan Darat, Budi Setiyadi dalam acara peluncuran aplikasi ?Peta Jelajah Nusantara? di Jakarta, Selasa (28/5).

- Operator XL Axiata meluncurkan aplikasi navigasi digital Peta Jelajah Nusantara. Aplikasi ini adalah hasil kerja sama dengan Kementerian Perhubungan Republik Indonesia (Kemenhub).

Aplikasi Peta Jelajah Nusantara terhubung dengan aplikasi Google Map. Masyarakat luas bisa secara mudah mendapatkan aplikasi ini dari Google Play Store untuk smartphone Android.

Dalam aplikasi ini, terdapat sejumlah fitur yang memudahkan pengguna menemukan rute perjalanan dan berbagai informasi yang paling dibutuhkan.

Data yang tersaji di dalam aplikasi Peta Jelajah Nusantara merupakan data resmi yang ter-update dari sejumlah instansi yang terkait dengan pelayanan transportasi (Kemenhub), Kesehatan (Kementerian Kesehatan), sarana dan prasarana jalan (Bina Marga, Kementrian PUPR), serta keamanan dan ketertiban (Korlantas Polri).



Informasi yang tersaji di dalam aplikasi Peta Jelajah Nusantara antara lain adalah navigasi jalur mudik di semua wilayah Indonesia, informasi posko-posko di sepanjang jalur utama, termasuk posko informasi jalan, posko mudik, posko kesehatan, juga terminal bus.

Selain letak posko, pengguna juga bisa mengetahui nama dan nomor kontak petugas di setiap posko.

Kemudian juga ada informasi pengaturan jalur lalu lintas, misalnya jalur satu arah, ganjil genap, dan jalur alternatif.

Aplikasi Peta Jelajah Nusantara juga dilengkapi dengan informasi mengenai letak titik-titik rawan kecelakaan di jalur mudik. Dengan pengaturan, pengguna akan bisa mendapatkan notifikasi setiap mencapai daerah titik rawan kecelakaan sejak radius 2,5 km.

Peluncuran aplikasi Peta Jelajah Nusantara dihadiri oleh Menteri Perhubungan, Budi Karya Sumadi dan Chief Human Capital XL Axiata, Rudy Afandi pada Selasa (28/5) lalu.

Aplikasi ini baru tersedia di platform Android, dan bisa diunduh melalui tautan berikut ini.

Belum ada Komentar untuk "Aplikasi Peta Jelajah Nusantara Sajikan Informasi Pendukung Mudik"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel