Akun Hilang, Pengguna Instagram Mengeluh di Twitter
- Sejumlah pengguna Instagram melaporkan akun mereka diblokir tanpa penjelasan. Mereka tiba-tiba tak bisa log-in tanpa pernah menghapus akun sebelumnya.
Para pengguna yang menjadi korban blokir ini berbondong-bondong mengeluh di Twitter. Mereka me-reply kicauan akun Twitter resmi Instagram (@ instagram) yang di-posting sekitar 12 jam lalu.
Akun (Instagram) saya terhapus, tolong jawab kami, kata akun bernama @ashelia.
My account was deleted, please answer us
Rha (@ashelia) July 6, 2017
Berikan akun kami kembali. Kami bekerja sangat keras untuk mendapatkannya dan kini kalian menghapusnya tanpa alasan, kata akun @SuicidalaFelix.
We don't care, give us our accounts back. We worked too hard to have it deleted for no reason.
dani/ella (@SuicidalFelix) July 6, 2017
Kalian menonaktifkan akun saya yang aktif. Saya butuh akn saya kembali, kata akun @leshlyyy.
u disabled my active account. i need it back fam
? (@leshlyyy) July 6, 2017
Laporan dan keluhan serupa juga muncul di Facebook dan forum online Reddit, sebagaimana dilaporkan TheVerge dan dihimpun KompasTekno, Jumat (7/7/2017).
Instagram pun angkat bicara dan berdalih bahwa tak ada akun yang dihapus secara sengaja. Menurut juru bicara Instagram, ini adalah ulah sebuah bug di sistem platform berbagi foto tersebut.
Kami mengantisipasi bug yang menyebabkan beberapa pengguna keluar dari akunnya. Kami sedang bekerja untuk memperbaiki masalah ini secepatnya, kata dia.
Hingga kini masih ada beberapa akun yang terhapus dan tak bisa log-in. Ketika mencoba log-in, ada beberapa jawaban yang diberikan aplikasi Instagram.
Ada masalah dengan log-in ke Instagram Anda. Tolong coba lagi lain kali, begitu salah satu jawaban yang diterima korban.
Ada juga yang mendapat jawaban Error dari Instagram. Beberapa korban itu dituduh telah melanggar aturan dan diminta mencari tahu cara untuk mengembalikan akun mereka.
Akun Anda telah dinonaktifkan karena menyalahi aturan kami. Pelajari bagaimana Anda bisa mengaktifkan kembali akun Anda, begitu kira-kira yang tertulis.
I'm haveing a problem logging in , it asked for my phone number and after I entered it I never got a security code. It's been 4 hours pic.twitter.com/cjsiHTgFMH
Natalie K Hope (@RealNatalie___) July 6, 2017
Ada pula jawaban yang meminta korban memasukkan kode keamanan yang katanya dikirim ke nomor ponsel korban. Ketika korban memasukan 6 digit kode keamanan, akun Instagram tetap tak bisa terbuka.
Tolong tunggu beberapa menit sebelum Anda coba (log-in) kembali, begitu tertulis pada aplikasi pasca korban memasukkan kode keamanan.
Belum ada Komentar untuk "Akun Hilang, Pengguna Instagram Mengeluh di Twitter"
Posting Komentar