Bocoran Tampang Asus Zenfone Max Shot dan Max Plus M2
- Asus agaknya bakal kembali meriis ponsel terbaru dari seri Zenfone Max. Bisa dibilang demikian lantaran telah ditemukan bocoran gambar yang diyakini sebagai ponsel Asus bernama Zenfone Max Shot dan Max Plus (M2).
Hal itu diketahui dari bocoran gambar yang berasal dari database regulator telekomunikasi asal Brazil, Anatel. Bocoran gambar dari Anatel tersebut memampang desain dua ponsel dari seri Zenfone Max Shot dan Max Plus (M2).
Jika dilihat sekilas, desain punggung masing-masing ponsel memang agak mirip Zenfone Max M2 Pro yang sudah resmi meluncur beberapa bulan lalu.
Penempatan kamera belakang di kedua ponsel pun mengusung desain yang sama, dengan susunan kamera vertikal yang diletakkan di bagian atas kiri punggung ponsel.
Dalam gambar di atas, perangkat di sisi kiri disinyalir merupakan Zenfone Max Plus M2. Ponsel ini dibekali dua kamera belakang, serupa dengan Zenfone Max Pro M2, yang disusun vertikal dilengkapi dengan LED flash yang ada di dalam wadah berbentuk elips.
Sementara, perangkat di sisi kanan diduga adalah Zenfone Max Shot. Berbeda dengan Max Plus, Max Shot dibekali dengan tiga kamera belakang, namun modul kameranya tampak identik lantaran disusun secara vertikal.
Bedanya, LED flash di Zenfone Max Shot diletakkan di luar wadah elips yang digunakan sebagai "rumah" ketiga kamera.
Meski desain punggung dan kamera tampak jelas, spesifikasi kamera dari kedua ponsel masih belum diketahui. Begitu juga dengankomponen hardware lainnya yang belum jelas.
Untuk saat ini, Zenfone Max Shot diprediksi bakal dibekali memori internal 64 GB sementara Zenfone Max Plus M2 dibekali memori internal 32 GB,sebagaimana dihimpun KompasTekno dari GSMArena, Selasa (5/3/2019).
Selain bocoran gambar terkait desain punggung, tersebar pula bocoran gambar manual penggunaan kedua ponsel.
Berdasarkan ilustrasi dalam manual tersebut, Zenfone Max Shot dan Max Plus (M2) tampak dibekali dengan sensor pemindai sidik jari di belakangnya. Ada pula sejumlah konektor seperti dua slot kartu SIM berjenis nano-SIM, port microUSB, dan 3,5mm earphone jack.
Belum ada Komentar untuk "Bocoran Tampang Asus Zenfone Max Shot dan Max Plus M2"
Posting Komentar